
PELUNCURAN WEB SMKN 2 BUKITTINGGI TAHUN 2022
- Kamis, 10-Maret-2022
Mulai Senin dan Selasa tanggal 20 dan 21 November 2023 khusus bagi siswa kelas XII untuk seluruh kompetensi keahlian tanpa pengecualian diikutsertakan pada kegiatan tes Asesmen Minat dan Bakat yang digelar 3 sesi setiap harinya. Asesmen Minat dan Bakat atau tes minat dan bakat adalah tes yang dapat digunakan untuk melihat potensi dan ketertarikan seseorang terhadap suatu bidang. Mengenali bakat dan minat merupakan hal yang penting untuk memaksimalkan potensi serta menavigasi arah karier peserta didik SMK Negeri 2 Bukittinggi kedepannya.
Lebih lanjut, mengutip apa yang disampaikan oleh kepala SMK Negeri 2 Bukittinggi Ibu Dra. Meri Desna, M.Pd mengetahui bakat dan minat peserta didik SMK Negeri 2 Bukittinggi penting untuk merencanakan arah dan tujuan pendidikan kedepan dan bagaimana menjalani proses kehidupan sesuai minat dan bakat. Melalui layanan ini setiap peserta didik dapat memanfaatkan hasil asesmen bakat dan minat sebagai informasi yang dapat digunakan untuk menavigasi serta merencanakan karier peserta didik untuk masa depannya,” Oleh sebab itu momontum ini sangat memberikan dampak positif kepada Peserta didik SMK Negeri 2 Bukittinggi, demikian disampaikan oleh Ibu Dra.Meri Desna, M.Pd. dan lebih tegasnya lagi disampaikan “Perlu digarisbawahi, bakat tidak akan terasah dengan baik jika tidak ada usaha dari diri untuk mengembangkannya. Minat merupakan keinginan berusaha lebih keras yang tubuh dari dalam diri, sementara bakal merupakan nilai lebih yang dibawa sejak lahir. Jika punya bakat tetapi tidak ada minat dan kerja keras untuk mengasahnya, maka potensi diri tidak akan terwujud maksimal.
Maka mari kenali melalui kegiatan yang difasilitasi sekolah ini dan mamfaatkan dan kerjakan sejujur-jujurnya, agar memberikan potret diri yang jelas kedepannya, demikan disampaikan oleh Ibu. Dra. Meri Desna, M.Pd