PELUNCURAN WEB SMKN 2 BUKITTINGGI TAHUN 2022
- Kamis, 10-Maret-2022
Beberapa hari belakangan secara beruntun SMK Negeri 2 Bukittinggi memiliki momentum penting yang telah diikuti serta dijalankan, sebut saja Supervisi Akademik dari Pengawas SMK Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat yang dilaksanakan pada tanggal 11 dan 12 Agustus 2022 dan berkat kesadaran dan kearifan yang dimiliki masing-masing guru dalam menyiapkan perangkat ajar, maka moment ini berjalan lancar dibuktikan tidak satupun Guru SMK Negeri 2 Bukittinggi alpha dalam menyiapkannya dan berkategori lengkap, dan tentu ini tidak lepas dari arahan Kepala Sekolah dalam hal ini Ibuk Dra.Meri Desna, M.Pd beserta waka Kurikulum Ibuk Yunita Warmi, S.Pd.
Sasaran pengawasan (supervisi) akademik adalah kinerja guru dalam pembelajaran dan bantuan profesional yang diberikan oleh supervisor kepada guru untuk meningkatkan kompetensinya agar ia mampu mengembangkan proses pembelajaran yang lebih berkualitas.
DOKUMENTASI SUPERVISI AKADEMIK
Momentum berikutnya adalah keterlibatan seluruh warga sekolah dalam melaksanakan tes pemetaan potensi dengan mengikuti survey lingkungan terkait SMK Negeri 2 Bukittinggi yang berpengaruh kepada penilaian sekolah dan akreditasi sekolah dimasa yang akan datang. Oleh sebab itu guru yang mengikuti survey diharapkan betul-betul membaca dengan teliti setiap item pertanyaan serta jawaban pilihan. Peserta survey lingkungan tinggal login melalui link yang telah disediakan yang dapat dikerjakan di ruang Labor Komputer yang telah divasilitasi sekolah ataupun dapat dikerjakan di laptop sendiri.
===================
Setelah melalui seleksi yang sangat ketat yaitu Tes Viera yang bertujuan untuk mengukur kemampuan siswa SMK dalam menghadapi ujian TOEIC (Test Of English For International Communication) 2022, maka 87 siswa SMK Negeri 2 Bukittinggi dinyatakan lolos dan direkomendasikan oleh penyelenggara tes yaitu International Test Center (ITC) Indonesia dapat ikut ujian TOEIC dan bonus 8 Guru ataupun staf. Kegiatan ini baru saja dilaksanakan secara luring dengan memamfaatkan 2 ruang labor komputer yang terinstall dengan program TOEIC dan pelaksanaannya diasasi dan dimonitor secara live oleh pihak ITC Indonesia di Jakarta yang dilaksanakan 2 sesi pada tanggal 18 Agustus 2022. Sedangkan sesi susulan bagi siswa yang memiliki beberapa kendala dalam pelaksanaan tes pihak ITC Indonesia memberikan jadwal Senin 22 Agustus 2022 yang diikuti oleh 7 peserta dan 2 guru. Hasilnya sama-sama kita tunggu dan berharap peserta tes akan memperoleh skor terbaik berstandar International.
DOKUMENTASI TES TOEIC 2022
Sedangkan yang masih berlangsung sejak kemaren Senin, 22 s/d hari ini Selasa 23 Agustus 2022 ini adalah Asesmen Nasional Berbasis(ANBK) yaitu program penilaian mutu sekolah, madrasah, dan program kesetaraan di jenjang dasar dan menengah dan pesertanya adalah yang berada pada tingkat terakhir yang dipilih secara acak. Dilansir dari situs resmi Kemendikbud.go.id, mutu satuan pendidikan ini dinilai berdasarkan hasil belajar siswa dari beberapa aspek yaitu literasi, numerasi, dan karakter. Asesmen Nasional sangat berbeda dengan Ujian Nasional. Hal ini terlihat langsung dalam praktek yang dilakukan. Ujian Nasional hanya fokus pada penilaian aspek kognitif siswa. Sementara, Asesmen Nasional sifat penilaiannya menyeluruh, baik kognitif maupun non-kognitif. Bahkan hingga ke kualitas lingkungan belajar yang dimiliki setiap sekolah.
Asesmen Nasional bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan berdasarkan informasi akurat di setiap sekolah untuk memperbaiki kualitas belajar-mengajar, yang pada gilirannya akan meningkatkan hasil belajar peserta didik. Selain itu, hasil dari Asesmen Nasional nantinya berupa informasi yang dapat dipakai untuk memantau perkembangan mutu pendidikan dari waktu ke waktu. Termasuk juga mengidentifikasi kesenjangan antar bagian di dalam sistem pendidikan.
DOKUMENTASI KEGIATAN ASBN
Yang paling membuat seluruh warga SMK Negeri 2 Bukittinggi tersentak penuh haru adalah TARISYA MULYANI siswa kelas XII AKL yang berhasil menyabet medali emas kejuaraan Atletik U18, U20 dan Senior yang diselenggarakan Tanggal 6 s/d 11 Agustus 2022 bertempat di Stadion Tri Lomba Juang Semarang. Berdasarka nomor lomba yang diukuti yaitu 1.500 meter putri, Tarisya Mulyani merupakan Juara I prestasi waktu 5.38.49 , sedangkan nomor lomba 5000 putri U20 lagi-lagi Juara I prestasi waktu 21.15.00. Kegigihan siswa ini dalam berlatih yang diperlihatkan dalam keseharian memberikan kontribusi besar untuk keharuman Sumatera Barat tak terkecuali SMK Negeri 2 Bukittinggi di Tingkat Nasional dengan membuktikan keunggulan sekolah untuk berprestasi pada ajang prestasi Tingkat Kota, Tingkat Provinsi dan Tingkat Nasional.
DOKUMENTASI PENYAMBUTAN TARISYA MULYANI PADA KEGIATAN UPACARA BENDERA SEKEMBALI DARI JURNAS CABANG ATELTIK U18 DAN U20 YANG MEMBOYONG MEDALI EMAS
admin : syaiful