• admin smkn2bukittinggi
  • Kamis, 23-November-2023

ALHAMDULILLAH, ZAKAT/ INFAQ/SEDEKAH/ SEBANYAK 160 SAK SEMEN DISERAHTERIMAKAN SECARA SOMBOLIS UNTUK PEMBANGUNAN MUSHOLLA RANJAU

Alhamdulillah Puji beserta Syukur atas kelapangan yang diberikan oleh Allah SWT kepada orang-orang yang meridhokan hidupnya di jalan Allah SWT, dengan dorongan moril maupun materil para Guru/ Pegawai/ Alumni SMK Negeri 2 Bukittinggi baik dikampung halaman maupun di rantau yang telah menyisihkan sebagian hartanya berzakat/bersedekah/berinfaq untuk rencana pembangunan Musholla di Kampus 2 Bukit Apit semoga Allah SWT memberi jalan kelapangan untuk mewujutkan rencana baik ini, karena Kampus 2 Bukit Apit belum memiliki tempat ibadah yang representatif dan saat ini baru sebatas memamfaatkan salah satu ruangan untuk pelaksanaan Shalat berjamaah.

Allah Maha Berkehendak atas segala sesuatu melalui izin-Nya, Rabu tertanggal 22 November 2023 pukul 14.00 wib Kepala SMK Negeri 2 Bukittinggi Ibuk. Dra.Meri Desna, M.Pd menyambut kedatangan perwakilan Alumni Angkatan 77 yang menyerahan Zakat sebanyak 160 Sak Semen yang akan di mamfaatkan untuk material pembangunan mushollah dimaksud. Serah terima ini dilakukan di ruang pertemuan SMK Negeri 2 Bukittinggi dengan penuh suka cita dan diterima langsung secara simbolis oleh Ibuk. Dra.Meri Desna, M.Pd.

Melalui jalinan ikatan Alumni SMEA/SMK Negeri 2 Bukittinggi yang semakin kuat dan penuh persaudaraan ini, Insya Allah cita-cita pembangunan Musholla ini diestimasikan dalam waktu 1 tahun akan selesai dan dapat dimamfaatkan oleh warga SMK Negeri 2 Bukittinggi dengan sebaik-baiknya. Aamiin Ya Allah, Aamiin  Ya Rabb!

Ucapan terima kasih disampaikan oleh Ibuk. Dra. Meri Desna, M.Pd, kepada Guru/ Pegawai/ Alumni SMA/SMKN. 2 Bukittinggi dimanapun berada atas segala bentuk perhatian yang diberikan semoga Allah SWT memberikan pahala dan balasan rezki lebih serta rahmat kesehatan yang cukup.